Setelah melakukan backup driver seperti cara yang saya sampaikan pada artikelCara Cepat dan Mudah Backup Driver Windows, tentunya harus mengetahui Cara Install Driver yang Sudah Di Backup. Jika anda belum mengetahui caranya simak penjelasan berikut ini:
Berikut ini adalah Cara Install Driver Yang Sudah Di Backup:
• Anda Extract terlebih dahulu file driver yang masih bentuk .rar
• Kemudian Klik kanan My Computer kemudian pilih "Manage".
• Kemudian anda klik "Device Manager" , silahkan cari.
• Di situ akan terlihat semua device dan drivernya, jika terdapat tanda seru itu maksudnya belum ada drivernya
• Misal, kita ingin update Driver Displaynya, caranya klik kanan driver yang telahterinstall , kemudian pilih "Update Driver Software", lalu pilih Browse, dan cari folder tempat untuk menyimpan driver yang udah di extract tadi. Kemudian pilih Next.
• Sehingga Sistem Operasi Windows secara otomatis akan menginstall driver displaynya, untuk yang lain caranya sama.
Demikian penjelasan mengenai Cara Install Driver Yang Sudah Di Backup, semoga dapat bermanfaat
0 komentar:
Posting Komentar